Belajar bersikap, InsyaAllah ^_^
1. Jujur. Itulah satu-satunya kunci bersikap.
2. Tidak berprasangka.
3. Kata hatiku berbicara. Kata hatiku sesuai dengan apa yang aku dengar. Ini membutuhkan kejujuran. Nggak boleh takut, InsyaAllah kata hati selalu benar.
4. Berprasangka baik. Itu akan membuatku merasakan nyaman melakukan hal yang aku yakini kebenarannya kapan pun dan dimana pun, bersama siapa pun.
5. Bila aku yakin sesuatu itu tidak benar, sebaiknya tak usah aku lakukan. Jika aku tetap melakukannya, berarti aku tidak jujur pada diriku sendiri.
6. Belajar tentang banyak hal. Aku akan bisa membedakan yang salah dan yang benar, yang munafik dan yang tulus. Pengetahuan akan membawaku pada kejujuran bersikap karena keyakinan diri itu mulai tumbuh.
7. Keyakinan diri ditumbuhkan dengan pemahaman akan tujuan, cara, niat, dan rasa percaya diri. Bila aku sudah yakin pada diriku, apapun yang dikatakan orang tentangku, InsyaAllah aku akan selalu kuat dan bisa menghadapinya dengan baik.
0 komentar:
Posting Komentar